PT Kereta Api Indonesia (Persero)

Start date: August 15, 2023 End date: August 21, 2023

PT Kereta Api Indonesia (Persero)

PENGUMUMAN TENDER
NO . 02/JJ/D.2/PBJ/VIH/2023

1. Unit Pengadaan Barang dan Jasa Daop 2 Bandung PT. KERETA API INDONESIA (Persero) mengundang calon Peserta Pemilihan untuk mengikuti :

PENGADAAN BALAS UKURAN 2/6 CM TAHAP 2 DI WILAYAH DAOP 2 BANDUNG
TAHUN 2023

PAGU DANA Rp 3..492.444.060,00

(Tiga miliar empat ratus sembilan puluh dua juta empat ratus empat puluh empat ribu enam puluh rupiah ) Tanpa PPN

2. Syarat-syarat peserta pemilihan :

a. Peserta harus memenuhi persyaratan :1) Peserta pengadaan adalah perusahaan yang berbadan usaha berbadan hukum RI yang memenuhi syarat kualifikasi dan klasifikasi

2) Kualifikasi untuk pengadaan Barang dan Jasa sesuai dengan kekayaan Bersih Perusahaan (tidak termasuk tanah dan bangunan tempat usaha) > Rp 500.000.000,00 (Lima ratus juta rupiah) s.d Rp. 5.000.000.000,00 (Lima milyar rupiah) dihitung dari laporan keuangan perusahaan yang komprehensif untuk periode 1 (satu) tahun (2022) atau 12 (dua belas) bulan terakhir dengan periode tahun sebelumnya (2022 dan 2021) yang telah diaudit oleh Kantor Akuntan Publik (KAP) yang terdaftar di Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia atau memiliki izin usaha yng dikeluarkan oleh Menteri Keuangan kecuali untuk penyedia dari BUMN, Anak Perusahaan, Anak Perusahaan BUMN dapat mengikuti proses PBJ tanpa mempertimbangkan persyaratan kualifikasi.

3) Klasifikasi:

a) Jalan kereta api termasuk perawatannya atau sub bidang lainnya (Penyedia batu belah, batu pecah dan bantalan beton kereta api); atau

b) Perdagangan Besar Semen, Kapur, Pasir dan Batu.

b. Dokumen Pendaftaran adalah sebagai berikut:

1) Peserta pemilihan harus sudah terdaftar dalam Vendor Manajemen System di Aplikasi Rail Procurement In Digital (RAPID) dengan status vendor aktif atau minimal vendor sementara..

2) Daftar pengalaman pekerjaan sejenis,

3) Daftar Susunan Pengurus Perusahaan,

4) Salinan Surat Ijin Usaha/NIB sesuai klasifikasi/sub klasifikasi.

5) Surat keterangan alamat email dan nomor telpon yang dapat dihubungin dari peserta pemilihan.

c. Peserta Pemilihan melakukan pendaftaran melalui surat elektronik dengan mengirimkan salinan elektronik Dokumen Pendaftaran, serta surat kuasa bermaterai Rp 10.000,00 (bila pendaftaran tidak dilakukan oleh Pimpinan Perusahaan) melalui email ke alamat pbj.daop2@kai.id atau pbjdaop2.bd@gmail.com.

d. Pendaftaran dan verifikasi dokumen pendaftaran dapat dilaksanakan dengan menggunakan video call atau video conference bila diperlukan dimana Unit PBJ akan menghubungi dan/atau memberikan tautan (lirik) kepada calon Peserta Pemilihan.

e. Peserta Pemilihan yang telah mendaftar dan memenuhi persyaratan yang ditentukan dapat memperoleh soft copy dokumen pengadaan yang akan disampaikan melalui email Peserta Pemilihan.

f. Peserta pemilihan yang telah mendaftar apabila tidak mengikuti acara pemberian penjelasan maka dianggap setuju dan mengetahui terhadap hal-hal yang ditetapkan dalam Berita Acara Penjelasan dimaksud,

g. Yang dapat mengikuti proses pengadaan termasuk mengikutin rapat penjelasan dan pembukaan dokumen penawaran adalah pimpinan perusahaan sebagaimana disebut dalam akta notaris pendirian perusahaan dimaksud dan atau pimpinan perusahaan yang memberi kuasa kepada karyawannya yang ada dalam susunan kepengurusan perusahaan tersebut, dengan dilampiri surat kuasa bermaterai Rp 10.000,-

3. Jadwal pelaksanaan pengadaan:

a. Pengumuman dan pendaftaran : Hari Selasa s.d Senin, Tgl. 15 Agustus 2023 s.d 21 Agustus 2023

Pukul: 09.00 WIB s.d 16.00 WIB (Hari dan Jam Kerja)

b. Rapat penjelasan kantor : Hari Selasa, Tgl. 22 Agustus 2023 Pukul 13.30 WIB

c. Pemasukan dan Pembukaan dokumen Penawaran

1) Ditutup      :           Hari Selasa, Tgl. 29 Agustus 2023 Pukul 11.00 WIB

2) Dibuka      :           Hari Selasa, Tgl. 29 Agustus 2023 Pukul 11.10 WIB

d. Media Rapat penjelasan : Dapat dilakukan melalui Video call atau video confrence dengan tautan yang akan diinformasikan lebih lanjut melalui alamat email peserta PBJ.

4. Atas perhatiannya kami ucapkan terimakasih.

UNIT PENGADAAN BARANG DAN JASA DAOP 2 BANDUNG
KETUA

MARJOHAN

NIPP. 42630